Tuesday, February 28, 2023

Inspirasi pagi


Pancarkanlah TERANGmu, namun jangan sampai menganggu TERANG orang lain.

Tidak perlu *bermusuhan* dengan orang *PICIK*, karena orang *PICIK* akan menemukan *LAWAN* yang lebih *PICIK* dengan sendirinya.

Jangan *membanggakan* diri secara berlebihan, tetapi juga jangan *SENGAJA* mengecilkan dirimu.

Setiap orang pasti punya *RAHASIA* yang tidak mau diketahui
Tidak perlu *MENCARI* tahu saat orang lain *tak ingin* mengatakannya

Jika *banyak* orang yang *mengerjakan* hal yang sama di saat kamu tidak. Tidak berarti kamu *SALAH*.

Daripada *MEMOHON* pada orang lain, lebih baik *MEMOHON* pada diri sendiri, *kemampuan diri* yang *KUAT* jauh lebih *EFEKTIF* dari apapun.

Buah yang *MATANG* boleh *dipetik*. Pemikiran yang *MATANG* boleh disampaikan.

Hal-hal *sederhana* tak perlu dipermasalahkan hal yang *RUMIT* tak usah *dikuatirkan*, tidak perlu banyak *BICARA* saat *EMOSI*, janganlah membuat *keputusan* saat *MARAH*.

Orang yang *menjulurkan* tangan kepada kita belum tentu akan menolong kita dengan *TULUS*, saat *terdesak* orang lebih baik *BELAJAR* menolong dirinya sendiri.

Lebih baik *DIAM* seperti orang *bodoh*, daripada sekali *BICARA* langsung ketahuan *BODOH*

Jika kita ingin *MENDAKI* ketempat yang paling *TINGGI*, gunakanlah  kedua kaki kita. Jangan *MENAIKI* punggung orang, jika tidak, akan mudah *dijatuhkan*.

Jangan menganggap diri kita selalu *SALAH*, jangan juga menganggap diri kita selalu *BENAR*.

Jalan orang bodoh lurus dalam anggapannya sendiri, tetapi siapa mendengarkan nasihat, ia bijak. 

Monday, February 27, 2023

Sunday, February 26, 2023

Quotes For Weekend






Yang. indah  itu hanya sementara....  πŸ’—πŸ’•
Yang  abadi  adalah kenangan ...  πŸ’—πŸ’•
Yang  iklas hanya Hati...  πŸ’—πŸ’•
Yang tulus hanya  dari sanubari ....  πŸ’—πŸ’•
Tidak  mudah mencari yang hilang  ...  πŸ’—πŸ’•
Tidak mudah mengejar impian....  πŸ’—πŸ’•
Namun yang susah  mempertahankan  yg ada ...  πŸ’—πŸ’•
Karna  walaupun  sudah  di gemgam  adakalanya terlepas  juga...  πŸ’—πŸ’•
Orang  bijak  berkata .. Jika kamu tidak  dapat memiliki apa yg kamu sukai. Maka. sukailah apa yg kamu miliki saat imi...  πŸ’—πŸ’•
Bahagia kita bukan  karena memiliki segalanya...  πŸ’—πŸ’•
Tapi karna bersyukur  dengan apa yg ada..  πŸ’—πŸ’•
Bahagia  kita bukan karena  emas permata .  πŸ’—πŸ’•
Tapi karna punya cinta dan kasih sayang yg terjaga...  πŸ’—πŸ’•
Bahagia kita bukan karena kita sempurna   πŸ’—πŸ’•
Tapi karna kita belajar  menjadi yg terbaik setakat yg mampu ...  πŸ’—πŸ’•
Sungguh kita tak kan merasa bahagia  hingga mampu menikmati, mesyukuri, menghargai dan menjaga segala  karuniaNya..  πŸ’—πŸ’•πŸ’•

Friday, February 24, 2023

ISTRI YANG BIJAKSANA -> PENOLONG SUAMI


Ada seorang pria, tidak lolos ujian masuk universitas, orang tuanya pun menikahkan ia dengan seorang wanita.

Setelah menikah, ia mengajar di sekolah dasar,
Karena tidak punya pengalaman, maka belum satu minggu mengajar sudah dikeluarkan.

Setelah pulang ke rumah, sang istri menghapuskan air mata nya, menghiburnya dengan berkata: "Banyak ilmu di dalam otak, ada orang yang bisa menuangkannya, ada orang yang tidak bisa menuangkannya.

Tidak perlu bersedih karena hal ini, mungkin ada pekerjaan yang lebih cocok untukmu sedang menantimu."

Kemudian, ia pergi bekerja keluar, juga dipecat oleh bosnya, karena gerakannya yang lambat.

Saat itu sang istri berkata padanya, kegesitan tangan-kaki setiap orang berbeda, orang lain sudah bekerja beberapa tahun lamanya, dan kamu hanya belajar di sekolah, bagaimana bisa cepat?

Kemudian ia bekerja lagi di banyak pekerjaan lain, namun tidak ada satu pun, semuanya gagal di tengah jalan,
Namun setiap kali ia pulang dengan patah semangat, sang istri selalu menghiburnya, tidak pernah mengeluh.

Ketika sudah berumur 30 tahun-an, ia mulai dapat berkat sedikit melalui bakat berbahasanya, menjadi pembimbing di sekolah luar biasa tuna rungu wicara.

Kemudian, ia membuka sekolah siswa cacat, dan akhirnya ia bisa membuka banyak cabang toko yang menjual alat-alat bantu orang cacat di berbagai kota.

Ia sudah menjadi bos yang memiliki harta kekayaan berlimpah.

Suatu hari, ia yang sekarang sudah sukses besar, bertanya kepada sang istri, bahwa ketika dirinya sendiri saja sudah merasakan masa depan yang suram, mengapa engkau tetap begitu percaya kepada ku?
Ternyata jawaban sang istri sangat polos dan sederhana.

Sang istri menjawab: sebidang tanah, tidak cocok untuk menanam gandum, bisa dicoba menanam kacang,
jika kacang pun tidak bisa tumbuh dengan baik, bisa ditanam buah-buahan;
jika buah-buahan pun tidak bisa tumbuh, semaikan bibit gandum hitam pasti bisa berbunga.

Karena sebidang tanah, pasti ada bibit yang cocok untuknya, dan pasti bisa menghasilkan panen dari nya.

Mendengar penjelasan sang istri, ia pun terharu mengeluarkan air mata.

Keyakinan kuat, katabahan serta kasih sayang sang istri, bagaikan sebutir bibit yang unggul.

Semua prestasi pada dirinya, semua adalah keajaiban berkat bibit unggul yang kukuh sehingga tumbuh dan berkembang menjadi kenyataan.

Di dunia ini tidak ada seorang pun adalah sampah,
hanya saja tidak ditempatkan di posisi yang tepat.

"Isteri yang cakap siapakah akan mendapatkannya? Ia lebih berharga dari pada permata."
(Amsal 31:10)

PENGENDALIAN DIRI


Di suatu pagi si ayah bersiap-siap berangkat kerja dengan pakaian rapi menuju ke meja makan untuk menyantap sarapan pagi. Dia memegang secangkir kopi yang siap diminum, tidak diduga ternyata gadis kecilnya menyenggol tangan ayahnya yang mengakibatkan tumpahan kopi mengenai kemeja. Seketika itu si ayah refleks merespon kejadian tersebut, marah kepada gadis kecilnya dengan membentak untuk menyuruh menyelesaikan sarapannya.

Si ibu merasa sikap ayah berlebihan dan membela gadis kecilnya. Masih dengan menggerutu si ayah masuk ke kamar untuk ganti baju, segera kembali ke meja makan berharap gadis kecilnya sudah selesai menyantap sarapannya. Ternyata si kecil masih menangis sesenggukan dan makannya belum selesai yang mengakibatkan dia ketinggalan bus sekolah, akhirnya si ayah harus mengantarkan si anak ke sekolah.

Sesampai di sekolah si anak tidak lagi melambaikan tangan seperti yang biasa dilakukan. Perjalanan ke arah kantor yang masih jauh membuat ayah ngebut dan kecepatan mobilnya melebihi kecepatan dan akhirnya mendapat tilang. Sesampainya di kantor dia harus presentasi kepada klien besar yang akan memberikan order besar. Dokumen yang sudah disiapkan ternyata tertinggal di baju kotornya tadi, dia kehilangan klien besarnya. Hari yang benar-benar buruk!

Sepulang dari kantor sore itu dia mendapati hubungan dengan anak dan istri yang terganggu. Seharian ini dimulai dari cara merespon yang tidak baik maka lengkaplah seluruh hari itu.

Apa yang salah?

Seandainya saja si ayah mengambil sikap yang berbeda, sekiranya hasil juga akan berbeda. Jika respon begini: "Nak lain kali lebih hati hati ya, lihat baju ayah jadi kotor. Ya sudah makannya diselesaikan supaya tidak ketinggalan bus sekolah. Ayah ganti baju ya."

Dengan emosi yang terkontrol si ayah ganti baju dan mengambil dokumen di sakunya. Si anak menyelesaikan makan dan pergi bersama bus sekolah, tidak lupa salam dengan kedua orang tuanya. Si ayah menyelesaikan sarapan dan pergi ke kantor dengan tidak terburu-buru, sesampai di kantor bisa menyiapkan presentasi terbaik untuk kliennya. Kerja sama dengan klien pun terjalin.

Si ayah pun kembali ke rumah dengan perasaan bahagia dan disambut oleh anak dan istrinya dengan penuh kasih.

Kejadian yang awalnya sama, tapi akhirnya beda. Semua itu dikarenakan bagaimana reaksi kita. "Prinsip 90/10" dari Stephen Covey ini bisa mengubah hidup kita atau paling tidak mengubah cara kita menyikapi masalah. Apa yang dimaksud dengan "Prinsip 90/10"?

10% dari kehidupan kita ditentukan oleh apa yang terjadi pada kita, namun 90% lagi ditentukan oleh bagaimana kita bereaksi (bersikap) terhadap suatu kejadian. Apa maksudnya? Kita tidak memiliki kendali atas 10% yang terjadi dalam hidup kita, tapi 90% lainnya ditentukan oleh bagaimana reaksi kita. Bukan soal benar atau salah, tetapi respon.

Misalnya kita tidak bisa menduga ketika mobil kita tiba-tiba mogok, pesawat yang akan kita tumpangi ditunda keberangkatannya yang membuat jadwal kita berantakan, perusahaan tempat kita bekerja mengeluarkan kebijakan yang tidak bijaksana, dan sebagainya. Artinya kita tidak punya kuasa untuk mengendalikan 10% dari apa yang terjadi kepada kita. Namun berbeda dengan yang 90% lagi, kita yang menentukan 90% apa yang terjadi dalam hidup kita, artinya reaksi atau sikap kita yang menentukan apa yang terjadi pada kita selanjutnya.

Sering kali masalah menimpa kita bukan kerena masalah kita yang terlalu besar, tetapi cara kita menyikapi masalah itu yang menentukan besar atau kecilnya. Dengan menerapkan prinsip 90/10, maka kita akan terhindar dari stres. Setiap kali kita menghadapi masalah yang terjadi di luar kendali kita, berusahalah untuk mengambil sikap yang positif. Ketika orang mengatakan sesuatu yang negatif tentang kita, maka bersikaplah bijak, karena tanggapan kita akan hal itu akan menentukan arah kehidupan kita ke depan.

Jika kita mengendalikan 90% kehidupan kita dan 10%-nya lagi kita serahkan kepada Tuhan, karena itu diluar kendali kita, maka kehidupan kita akan seperti yang kita inginkan.

Thursday, February 23, 2023

Wednesday, February 15, 2023

GELAP TIDAK AKAN DAPAT MENGUASAI TERANG -> PRINSIP TERANG


Konon, di suatu pagi terjadi percakapan antara Matahari dan Goa.

Matahari berkata,
"Temanku Goa, kalau ada waktu, jangan lupa untuk datang mampir ke rumahku, ya?

Rumahku sangat terang dan indah,
aku percaya kamu belum pernah sekalipun melihat 'terang' seterang rumahku..."

Mendapat tawaran seperti itu,
Goa pun tidak mau kalah dari matahari,
"Wahai sobatku, jika kamu punya waktu luang, datanglah ke rumahku.

Kamu akan melihat apa yang di maksud dengan 'gelap',
karena rumahku adalah goa yang tergelap di alam semesta."

Suatu ketika, Goa memutuskan mengunjungi sahabatnya, Matahari.

Ketika sampai, Goa begitu takjub melihat 'terang' yang luar biasa yang di pancarkan matahari.

"Wah, ini benar² terang…" Kata Goa kepada Matahari.

Kini giliran Matahari berkunjung ke rumah Goa.

Ketika Matahari masuk ke dalamnya,
ia tampak bingung dan heran,
"Wahai Goa, di manakah letak kegelapan yang kau ceritakan?
Bukankah di sini juga terang?"

Inilah yang di maksud Prinsip 'terang': 
"GELAP TIDAK AKAN DAPAT MENGUASAI TERANG."

Ketika kita di kenal orang sebagai pribadi yang memiliki sifat 'terang' (baik dan menyenangkan),
maka akan sulit bagi seseorang untuk iri hati dan terus menerus membenci kita.

Sekalipun masih ada orang berkepribadian "gelap" yang tidak menyukai kita,
maka percayalah bahwa ia tidak akan ber-lama² membenci kita.

Ia akan di kejar oleh rasa bersalahnya sendiri,
karena kita tetap memperlakukannya dengan baik (memancarkan sifat 'terang').

JANGAN BIARKAN KEADAAN MENGENDALIKAN DIRI KITA,
TAPI KITA LAH YANG HARUS MENGUBAH KEADAAN KITA.

"Tuhan adalah terangku dan keselamatanku,
kepada siapakah aku harus takut?
Tuhan adalah benteng hidupku,
terhadap siapakah aku harus gemetar?"
(Mazmur 27:1)

PITSTOP KEHIDUPAN


Dalam istilah balap mobil,
pitstop adalah tempat pemberhentian bagi mobil yang sedang adu balap.

Pitstop di gunakan bagi seorang pembalap untuk melakukan servis super cepat terhadap mobil yang di tumpanginya.

Mulai dari mengisi bahan bakar, mengganti ban, memberi minuman kepada pembalap, dan lain lain.

Dengan masuk pitstop memang ada waktu yang terbuang sekian detik,
namun hilangnya waktu bisa di tebus dengan performa mobil yang bisa lari kencang dan dalam keadaan aman.

Pitstop bukan berarti BUANG² WAKTU,
tetapi Pitstop berarti BERHENTI SEJENAK UNTUK MELESAT KENCANG.

Sebenarnya hidup ini seperti balapan mobil dan kita berada di arena balap tersebut.

Kita di kejar pekerjaan yang menumpuk yang seakan tak ada habisnya.

Kesibukan yang tak ada ujungnya itu kadang kala membuat kita lelah, stres, depresi.

Di saat seperti itu kita pun masih berusaha untuk memaksakan diri untuk melaju lebih cepat.

TAK ADA WAKTU UNTUK BERHENTI.

Jika berhenti,
maka semakin banyak pekerjaan yang menumpuk dan tertunda.

Jika kita memiliki pikiran seperti itu,
maka kita tak ada bedanya dengan pembalap yang merasa tidak butuh pitstop.

Atau seperti orang yang menebang pohon dengan mata kapak yang tumpul hanya karena tak punya waktu untuk mengasah mata kapaknya. 

Dengan berhenti memang kita mundur 1 langkah,
tetapi setelah keluar dari pitstop sebenarnya kita akan maju 2 langkah,
Kita perlu waktu untuk berhenti dan istirahat. 

Di tengah kesibukan seperti di kejar waktu,
berhentilah sejenak, TENANGKAN DIRI, BERDOALAH.

Dan jika hari libur,
pergunakanlah untuk lebih banyak refreshing bersama orang² terkasih,
sambil dekatkan diri dengan TUHAN.

Itulah waktu untuk pitstop,‎
ME-RECHARGE KEMBALI STAMINA ROHANI kita,
untuk kemudian kita MELESAT LEBIH CEPAT,
Jangan pernah sia²kan pitstop kehidupan kita...

"Berilah orang bijak nasihat, maka ia akan menjadi lebih bijak,
ajarilah orang benar, maka pengetahuannya akan bertambah."
(Amsal 9:8)

Berjalanlah


*TAHUKAH ANDA*

▪️Kedua kaki memiliki 50% saraf tubuh manusia, 50% pembuluh darah dan 50% darah mengalir melaluinya.
*BERJALANLAH*

▪️Merupakan jaringan peredaran darah terbesar yang menghubungkan tubuh.
Jadi *BERJALANLAH*
 setiap hari

▪️Hanya saat kaki sehat barulah arus konvensi aliran darah lancar, jadi orang yang memiliki otot kaki yang kuat pasti memiliki jantung yang kuat. *BERJALANLAH*


▪️Penuaan dimulai dari kaki ke atas.
*BERJALANLAH*

▪️Seiring bertambahnya usia seseorang, keakuratan & kecepatan transmisi instruksi antara otak dan kaki semakin berkurang, tidak seperti saat seseorang masih muda.
Silakan *BERJALANLAH*


▪️Selain itu, apa yang disebut Kalsium Pupuk Tulang cepat atau lambat akan hilang seiring berjalannya waktu, membuat lansia lebih rentan terhadap patah tulang.
*BERJALANLAH*


▪️Patah tulang pada lansia dapat dengan mudah memicu serangkaian komplikasi, terutama penyakit fatal seperti trombosis otak.
*BERJALANLAH*


▪️Tahukah Anda bahwa 15% pasien usia lanjut pada umumnya, akan meninggal maks. dalam setahun mengalami patah tulang paha!!
*BERJALANLAH*
 setiap hari tanpa gagal

▪️ Olah raga kaki, tidak ada kata terlambat, bahkan setelah usia 60 tahun.
*BERJALANLAH*


▪️Meskipun telapak kaki kita secara bertahap akan menua seiring berjalannya waktu, melatih kaki kita adalah tugas seumur hidup.
*BERJALANLAH*
 10.000 langkah

▪️Hanya dengan memperkuat kaki secara teratur, seseorang dapat mencegah atau mengurangi penuaan lebih lanjut.
*BERJALANLAH*
 365 hari

▪️Harap berjalan setidaknya 30-40 menit setiap hari untuk memastikan kaki Anda cukup berolahraga dan untuk memastikan otot kaki Anda tetap sehat.
TERUS *BERJALANLAH*


*Anda harus membagikan informasi penting ini kepada semua teman Anda yang berusia 60+ tahun,*
*anggota keluarga, karena setiap orang menua setiap hari.*πŸ™πŸ»πŸ‘πŸ»

KUASA KATA


Dekade lalu, PENELITIAN profesor Masaru Emoto tentang PENGARUH DOA dan KATA-KATA POSITIF terhadap MOLEKUL AIR menjadi viral.

Sungguh, KATA-KATA yang BAIK MEMBENTUK MOLEKUL AIR menjadi INDAH.

Sayangnya, TIDAK SEMUA ORANG PERCAYA akan PENELITIAN Emoto ini.

Banyak orang menganggapnya KEBETULAN saja.

Beberapa tahun lalu, IKEA, jaringan toko perabot rumah tangga terbesar di dunia, menyelenggarakan sebuah PENELITIAN tentang KATA-KATA dalam menyambut "ANTI-BULLYING DAY". 

PENELITIAN ini mempraktikkan PERUNDUNGAN (BULLYING) terhadap DUA TANAMAN HIAS DRACAENA yang hampir IDENTIK.

KEDUA TANAMAN tersebut ditempatkan di sekolah dan DIRAWAT dengan PEMBERIAN AIR, PUPUK, SINAR MATAHARI dalam JUMLAH dan CARA yang SAMA selama 30 hari.

Yang MEMBEDAKAN, para siswa diminta mengucapkan KATA-KATA POSITIF ke TANAMAN yang SATU dan KATA-KATA NEGATIF ke TANAMAN yang LAINNYA.

Seiring waktu berjalan, TANAMAN yang mendapat KATA-KATA POSITIF terus BERTUMBUH dan memiliki DAUN yang SEGAR sementara DAUN TANAMAN yang mendapat KATA-KATA NEGATIF mulai menjadi LAYU dan KERING.

*HIDUP dan MATI DIKUASAI OLEH LIDAH,SIAPA suka MENGGEMAKANNYA, akan MEMAKAN BUAHNYA.

Jika AIR dan TANAMAN saja bisa MERESPONS KATA-KATA, apalagi MANUSIA.

Sebab itu JANGAN pernah MENGUCAPKAN KATA-KATA NEGATIF, KELUHAN, PERSUNGUTAN, bahkan KUTUKAN.

Tanpa disadari kita sering "MENGUTUK" HIDUP kita sendiri, yaitu ketika kita MENGUCAPKAN KATA-KATA yang NEGATIF terus menerus.

HIDUP kita SULIT BERUBAH jika kita terus MENGUCAPKAN KATA-KATA yang BURUK.

Jika menghendaki ANAK, PASANGAN, KESEHATAN, PEKERJAAN, dan SEMUA ASPEK HIDUP kita menjadi LEBIH BAIK, MULAILAH dengan MENGUCAPKAN KATA-KATA yang BAIK.

BAGAIMANA jika kita memang SEDANG MENGALAMI HARI yang BURUK?

JAGA PERKATAAN kita supaya TIDAK TERUCAP KATA-KATA BURUK yang seolah "MENGAMINI" KEADAAN itu. 

Lagipula, jika kita MENGELUH dan MENGGERUTU, APAKAH hal itu juga MENGUBAH KEADAAN? 

MENGAPA TIDAK MEMILIH KATA-KATA yang BAIK saja?

Saturday, February 11, 2023

ISTRI YANG BIJAKSANA -> PENOLONG SUAMI


Ada seorang pria, tidak lolos ujian masuk universitas, orang tuanya pun menikahkan ia dengan seorang wanita.

Setelah menikah, ia mengajar di sekolah dasar,
Karena tidak punya pengalaman, maka belum satu minggu mengajar sudah dikeluarkan.

Setelah pulang ke rumah, sang istri menghapuskan air mata nya, menghiburnya dengan berkata: "Banyak ilmu di dalam otak, ada orang yang bisa menuangkannya, ada orang yang tidak bisa menuangkannya.

Tidak perlu bersedih karena hal ini, mungkin ada pekerjaan yang lebih cocok untukmu sedang menantimu."

Kemudian, ia pergi bekerja keluar, juga dipecat oleh bosnya, karena gerakannya yang lambat.

Saat itu sang istri berkata padanya, kegesitan tangan-kaki setiap orang berbeda, orang lain sudah bekerja beberapa tahun lamanya, dan kamu hanya belajar di sekolah, bagaimana bisa cepat?

Kemudian ia bekerja lagi di banyak pekerjaan lain, namun tidak ada satu pun, semuanya gagal di tengah jalan,
Namun setiap kali ia pulang dengan patah semangat, sang istri selalu menghiburnya, tidak pernah mengeluh.

Ketika sudah berumur 30 tahun-an, ia mulai dapat berkat sedikit melalui bakat berbahasanya, menjadi pembimbing di sekolah luar biasa tuna rungu wicara.

Kemudian, ia membuka sekolah siswa cacat, dan akhirnya ia bisa membuka banyak cabang toko yang menjual alat-alat bantu orang cacat di berbagai kota.

Ia sudah menjadi bos yang memiliki harta kekayaan berlimpah.

Suatu hari, ia yang sekarang sudah sukses besar, bertanya kepada sang istri, bahwa ketika dirinya sendiri saja sudah merasakan masa depan yang suram, mengapa engkau tetap begitu percaya kepada ku?
Ternyata jawaban sang istri sangat polos dan sederhana.

Sang istri menjawab: sebidang tanah, tidak cocok untuk menanam gandum, bisa dicoba menanam kacang,
jika kacang pun tidak bisa tumbuh dengan baik, bisa ditanam buah-buahan;
jika buah-buahan pun tidak bisa tumbuh, semaikan bibit gandum hitam pasti bisa berbunga.

Karena sebidang tanah, pasti ada bibit yang cocok untuknya, dan pasti bisa menghasilkan panen dari nya.

Mendengar penjelasan sang istri, ia pun terharu mengeluarkan air mata.

Keyakinan kuat, katabahan serta kasih sayang sang istri, bagaikan sebutir bibit yang unggul.

Semua prestasi pada dirinya, semua adalah keajaiban berkat bibit unggul yang kukuh sehingga tumbuh dan berkembang menjadi kenyataan.

Di dunia ini tidak ada seorang pun adalah sampah,
hanya saja tidak ditempatkan di posisi yang tepat.

"Isteri yang cakap siapakah akan mendapatkannya? Ia lebih berharga dari pada permata."
(Amsal 31:10)