Dalam menjual sesuatu, penjual biasanya memasang harga setinggi-tinggi nya, dan pembeli ingin membeli dengan semurah-murahny a. Seringkali pembeli tidak jadi membeli sesuatu karena harganya dianggap terlalu mahal. Harga sebenarnya bukanlah isu utama yang membuat seseorang memutuskan untuk membeli sesuatu. Alasan sebenarnya adalah conviction atau keyakinan. Pembeli belum merasa yakin, bahwa ia akan mendapatkan benefit lebih dari yang ia bayarkan. Sebaliknya bila ia yakin, semahal apapun harganya, pasti ia bayar jika ia mampu membelinya. Sebuah tas bermerk terkenal bisa berharga 20 juta bahkan 400 juta per buah. Kenapa orang mau membelinya? Jika pembeli merasa yakin itulah yang ia butuhkan, itulah brand yang cocok buatnya, itulah yang ingin ia pakai pada acara nanti, berapapun harganya pasti dibeli. Jadi jika pembeli mengatakan harga terlalu mahal, itu artinya ia tidak yakin bahwa apa yang dibeli akan memberikan nilai lebih besar dari harga yang dibayarkan.
Seorang sales harus yakin 100% bahwa produk atau jasanya bukan mahal, tapi memberi nilai yang tepat sebanding dengan harganya.
http://koningsberg.blogspot.com/
http://sugiatno-ceritalucu.blogspot.com/